Fisika Modern dan
Sejarahnya
Apa itu fisika?
Fisika adalah cabang ilmu yang mempelajari gejala fisis dari suatu alam. Ingat,
fisika hanya meninjau suatu peristiwa hanya dengan konteks fisisnya, walaupun
sedikit menyinggung ranah kimia dan biologi karena peristiwa tersebut
tergantung terjadinya dimana .Biasanya fisika meninjau sebuah peristiwa dengan
suatu pendekatan energi dan pendekatan gaya, kedua hal tersebut sangat penting
didalam fisika. Fisika dewasa ini telah dibagi menjadi 2 menurut perkembanganya
,yaitu fisika klasik dan fisika modern.
Fisika klasik mempelajari seperti mekanika klasik yang berdasarkan pada hukum -
hukum newton , dan peristiwa yang tampak atau bisa dilihat oleh mata .
Sedangkan Fisika Modern mempelajari tentang sesuatu hal yang baru seperti relativitas
dan kuantum, fisika modern biasanya dikaitkan kedua hal tersebut. Fisika modern
muncul akibat adanya postulat dari Einstein dan kegagalan teori relativitas
klasik .
Bidang studi fisika modern ini menyangkut penerapan kedua teori
tersebut untuk memahami sifat dari atom ,inti atom serta berbagai partikel
penyusunya, kelompok atom dalam berbagai zat molekul dan zat padat , juga pada
skala kosmik atau jagad raya serta tentang asal mula dan evolusi alam semesta .Biasanya
bahasan tentang fisika modern yang pertama adalah tentang teori relativitas ,
dengan mempelajari teori, implikasi dan berbagai percobaan yang mendukungnya
seperti sikembar paradok dan seterusnya. Setelah meninjau ulang percobaan yang
mengisyaratkan keruangan fisika klasik tentang partikel dan gelombang ,
selanjutnya akan membahas keberhasial teori kuantum atau yang dikenal sebagai
mekanika gelombang . Mekanika gelombang digunakan untuk menganalisa cahaya dan
atom untuk mengetahui sifat - sifatnya. Pada bagian akhir bahasan fisika modern
adalah penerapan fisika modern untuk memahami beberapa persoalan astrofisika
dan kosmologi .
Berikut adalah
beberapa peristiwa penting dalam sejarah fisika modern yang di ambil dari
bukunya Kenneth Krane yang berjudul Fisika Modern .
- 1887 - Albert A. Michelson dan Edward W. Morley gagal mengamati eter
- 1896 - Henri Becquerel menemukan keradioaktifan
- 1900 - Max Planck mengenalkan teori kuantum untuk menjelaskan radiasi benda hitam
- 1905 - Albert Einstein mengemukakan teori relativitas khusu
- 1905 - Albert Eistein mengenalkan gagasan foton untuk menjelaskan efek fotoelektrik
- 1911 - Heike Kamerlingh - Onnes menemukan superkonduktivitas
- 1911 - Ernest Rutherford mengemukakakn inti atom, berdasarkan pada hasil percobaan Hans Geiger dan Ernest Marsden
- 1913 - Neils Bohr mengenalkan teori struktur atom
- 1913 William H. Bragg dan Wiliiam L. Bragg ( ayah dan anak ) mempelajari difraksi sinar-X dari berbagai kristal
- 1914 - James Franck dan Gustav Hertz memperlihatkan bukti keberadaan berbagai energi terkuantisasi atom( energi atom tertentu )
- 1914 - Henry G. J. Moseley memperlihatkan hubungan antara frekuansi sinar-X dan nomor atom
- 1915 - Albert Einstein mengemukakan teori relativitas khusus
- 1916 - Robert A. Milikan melakukan pengukuran seksama terhadap efek fotoelektrik dan beberapa astronom Britania lainya
- 1919 - Sir Arthur Eddington dan beberapa astronom Britania lainya mengukur pembelokan sinar cahaya dari bintang dan mengukuhkan ramalan teori relativitas Einstein
- 1921 - Orto Stren dan Walter Gerlach memperagakan kuantisasi ruang dan memperlihatkan perlunya diperkenalkan momen magnet instinsik elektron
- 1923 - Arthur H. Compton memperagakan perubahan panjang gelombang sinar-X setelah dihambur elektron
- 1924 - Louis de Broglie mempostulatkan perilaku gelombang dari partikel
- 1925 - Wolfgang Pauli mengemukakan asas laranganya
- 1925 - Samuel Goudsmit dan George Unhlenbeck mengenalkan gagasan momentum sudut intrinsik (spin)
- 1926 - Erwin Schordinger mengenalkan mekanika gelombang ( mekanika kuantum )
- 1926 - Max Born memberi tafsiran statistik , dan probabilistik bagi fungsi gelombang Schordinger
- 1927 - Warner Heisenberg menggambarkan asas ketidakpastian
- 1927 - Cliton Davisson dan Lester Germer memperkenalkan prilaku gelombang dari elektron . G. P. Thomson juga melakukan hal sama secara terpisah
- 1928 - Paul A. M. Dirac mengemukakan teori kuantum relativistik
- 1929 - Edwin Hubble melaporkan bukti bahwa jagad raya berkembang
- 1931 - Carl Anderson menemuka positron ( antielektron )
- 1931 - Wolfgang Pauli mengusulkan kehadiran partikel netral ( neutrino ) yang di pancarkan dalam peluruhan sinar beta
- 1932 - James Chadwick menemukan neuton
- 1932 - John Cockcroft dan Ernsedt Walton menghasilkan reaksi inti pertama dengan menggunakan eskalatoe tegangan tinggi
- 1935 - Hedeki Yukawa mengemukakan teori yang meramalkan kehadiran kehadiran partikel massa - sedang ( meson )
- 1938 - Otto Hahn dan Fritz Strassman menemukan fisi inti
- 1940 - Edwin McMillan , Glen seaborg , beserta rekan-rekanya menghasilkan unsur transuranik buatan pertama
- 1942 - Enrico Fermi dan teman-temanya membangun reaktor fisi inti pertama
- 1945 - peledakan bom atom pertama di gurun pasir New Mexico
- 1946 - George Gamow mengemukakan kosmologi big-bang
- 1948 - John Bardeen , Walter Brattain dan William Shockley memperagakan transistor pertama
- 1952 - Peledakan bom atom fusi termonullir pertama dipulau karang Eniwetok
- 1958 - Rudolf L. Mossbauer memperagakan pancaran tak pental sinar gamma
- 1960 - Theodore Maiman menciptakan laser ruby pertama . Ali javan menciptakan laser helium-neon pertamanya
- 1964 - Allan R. Sandage menemukan kuasar pertama
- 1964 - Murray Gell-Mann dan George Zweig secara terpisah mengenalkan mosel tiga-kuark dari partikel elemter
- 1965 - Aeno penzias dan Robert Wilson menemukan radiasi gelombang mikro kosmik
- 1967 - Jocelyn Bell dan Anthony Hewish menemukan pulsar pertama
- 1967 - Steven Weinberg dan Abdus Salam secara terpisah mengemukakan suatu teori yang memadukan interaksi lemah dan elektromagnetik
- 1974 - Burton Ricther dan Samuel Ting beserta tim kerjanya secara terpisah menemukan bukti pertama keberadaan kuark keempat
- 1977 - Leon Lederman dan rekan-rekanya menemukan partikel baru yang diyakini memperlihatkan bukti keberadaan kuark kelima.
Dan masih banyak
lagi . Sebenarnya belajar fisika itu
seperti belajar sejarah , bila anda paham sejarahnya dan teorinya maka anda
mudah menganalisis kejadian disekitar anda dan akan tahu betapa Agung Kuasa
dari Tuhan .
Sekian postingan
kali ini tentang fisika, nanti akan saya lanjutkan lagi kog :D
0 Comments: